Meaning Of SDGS

Sustainable Development Goals (SDGs) adalah pembangunan yang menjaga peningkatan kesejahteraan ekonomi masyarakat secara berkesinambingan, pembangunan yang menjaga keberlanjutan kehidupan sosial masyarakat, pembangunan yang menjaga kualitas lingkungan hidup serta pembangunan yang menjamin keadilan dan terlaksananya tata kelola yang mampu menjaga peningkatan kualitas hidup dari satu generasi ke generasi berikutnya. SDGs menjadi prioritas pembangunan nasional, yang memerlukan sinergi kebijakan perencanaan di tingkat nasional dan di tingkat Internasional.

Meaning & Purpose Of No Poverty?

Dalam SDGs dinyatakan no poverty (tanpa kemiskinan) sebagai poin pertama prioritas. Hal ini berarti dunia bersepakat untuk meniadakan kemiskinan dalam bentuk apapun di seluruh penjuru dunia, tidak terkecuali Indonesia. Kemiskinan merupakan kurangnya pendapatan dan sumber daya yang ada untuk tercapainya kehidupan yang berkelanjutan. Kemiskinan bukan hanya berarti di dalam ekonomi saja, namun juga pada akses lainnya, seperti dunia tanpa kelaparan, kesehatan yang baik dan kesejahteraan, pendidikan berkualitas, kesetaraan jender, air bersih dan sanitasi, energy bersih dan terjangkau; dan seterusnya hingga pentingnya kemitraan untuk mencapai tujuan-tujuan tersebut. Tujuan atau target yang ingin dicapai pada tahun 2030 adalah untuk menghilangkan seala bentuk kemiskinan pada tahun 2030. Lebih dari 700 juta orang di dunia masih hidup dengan kemiskinan yang cukup ekstrim dan mereka berjuang untuk mendapatkan kebutuhan yang mendasar yaitu kesehatan, edukasi, dan akses untuk mendapatkan air bersih dan sanitasi. Indonesia, menjadi salah satu negara yang masuk ke dalam kategori dengan pendapatan rendah adalah negara dengan penduduk setengah dari kemiskinan global.

Sumber: Pengertian SDG , Tujuan No Poverty